Kocak! Hindari Operasi Zebra, Lelaki Tampan Cuke Malah Bilang Begini ke Polisi

Kocak! Hindari Operasi Zebra, Lelaki Tampan Cuke Malah Bilang Begini ke Polisi
Syukri Al Gazali alias 'Lelaki Tampan' saat mencoba menghindari Operasi Zebra yang digelar Satuan Lalu Lintas Polres Bone, di jalan Masjid, Watampone, Selasa 2 November 2017. (BONEPOS.COM - ILHAM ISKANDAR).

Wow.Bonepos.com, Watampone - Operasi Zebra 2017 serentak se-Indonesia mulai 1 November 2017 kemarin. Memasuki hari kedua pelaksanaan operasi, jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bone sudah menindaki puluhan pengendara.

Namun dibalik pelaksanaan operasi ini, beberapa kejadian lucu dan kocak turut terekam di lokasi, dari pantauan Bonepos.com di lapangan, beberapa pengendara yang terciduk terlihat mengelak dan berdalih dengan beragam alasan. Salah satunya, Syukri Al Gazali alias 'Si Lelaki Tampan'.

Pria yang populer lewat video kocaknya yang viral di media sosial Facebook dan Instagram itu terlibat adu mulut dengan Polisi saat terjaring razia di Jalan Masjid, Kabupaten Bone, Sulsel, Selasa, 2 November 2017.

Pria yang akrab disapa Cuke berusaha mengelak dengan berbagai alasan saat diperiksa Polisi, mulai dari janjian dengan pacar hingga tertawa terbahak-bahak saat Polisi hendak memeriksa surat-surat kendaraannya.

"Bapak telah menghalangi perjalanan saya yang sudah janjian malam ini dengan pacar, tolong beri saya jalan," kata Dia saat dihadang Polisi berseragam lengkap.

Syukri Al Gazali alias 'Lelaki Tampan' saat mencoba menghindari Operasi Zebra yang digelar Satuan Lalu Lintas Polres Bone, Selasa 2 November 2017. (BONEPOS.COM - ILHAM ISKANDAR).
Namun aksi adu mulut pemeran video kocak ala mantan pacar "Raisa" itu dengan Polisi, tidak berlangsung lama, pasalnya setelah mendapat arahan dari Polisi, akhirnya Cuke mau memperlihatkan surat kelengkapan kendaraannya.

Perlu diketahui aksi Cuke "Melawan" Polisi Lalu Lintas ini merupakan bagian pengambilan video (gambar) sosialisasi Operasi Zebra yang dilakukan oleh Satlantas Polres Bone bagi pengendara agar senantiasa mematuhi peraturan.

"Adegan ini adalah bentuk dari sosialisasi operasi Zebra yang saat ini kita lakukan dengan memberi kesan kepada masyarakat agar mematuhi segala aturan saat berkendara, seperti membawa kelengkapan kendaraan dan kelengkapan diri sebagai pengendara," ungkap Kasat Lantas Polres Bone AKP Muh Yusuf.

Penulis   : Ilham Iskandar
Editor     : Risal Saleem

Postingan Populer